Selasa, 08 November 2011

Desaku Tercinta Desa Cipinang

Aku adalah seorang warga desa Cipinang. Aku lahir di desa Cipinang dan di besarkan pula di desa Cipinang. Ayahku berasal dari desa Cipinang dan ibuku berasal dari tetangga desa Cipinang, yaitu desa Cisetu. Sejak ayah dan ibuku telah menikah, ibuku mengikuti ayahku tinggal bersamanya di desa Cipinang...

Dan alhamdulillah masjid di desa Cipinang sedang di perbaiki, tidak membutuhkan waktu yang lama, tidak terasa sekarang hampir selesai, semua itu karena gotong royong para warga desa Cipinang yang kompak. Di desa Cipinang terdapat beberapa penjual ikan atau yang sering di sebut di daerah kita dengan nama "raning". Di desa Cipinang juga terdapat sebuah swalayan yang bernama Prima Group Cipinang atau din sebut dengan istilah 'PGC'... haha

Desa Cipinang baru saja mempunyai hajat pada awal tahun 2011, yaitu telah mengadakan pemilihan kuwu atau lurah. Karena pada lurah sebelumnya telah habis masa jabatannya. Lurah terdahulu bernama bapak Otong Sutisna dan akan kembali di gantikan oleh calon lurah selanjutnya. Calon lurah pada waktu itu hanya satu orang saja yaitu bapak Lukman Joni. dan akhirnya bapak Lukman Joni pun terpilih menjadi Lura desa Cipinang untuk masa jabatan selanjutnya.

Di desa Cipinang mempunyai 5 blok, yaitu blok kliwon, blok manis, blok pahing, blok pon dan blok wage. Desa cipinang berbatasan dengan beberapa desa. Diantaranya adalah sebelah selatan berbatasan dengan Desa Rajagaluh Kidul, sebelah utara berbatasan dengan Desa Parakan, sebelah timur berbatasan dengan desa Rajagaluh, dan sebelah barat berbatasan dengan desa Cisetu. Itulah tentang desaku yaitu DESA CIPINANG...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar